Solusi Lupa Password Admin SLiMS

Daftar Isi

Pada postingan kali ini saya akan sedikit share bagaimana jika lupa Password Admin untuk login aplikasi perpustakaan SLIMS.

Lupa Password Admin SLiMS
Solusi Lupa Password Admin SLiMS

Mungkin kita pernah mengganti password admins SLiMS dan ketika mau login ternyata lupa. Atau bisa juga karena auto fill yang ada di browsser terlah terhapus karena clear history.

Mending kalau kita masih baru install dan belajar utak atik aplikasi perpustakaan SLiMS. Namun akan menjadi masalah jika kita sudah banyak mengentri data dan belum melakukan backup data.

Solsui Lupa Password Admin SLiMS sebetulnya cukup gampang, namun kita perlu login ke pHpMyAdmin.

Disini saya menginstall SLiMS di hosting, dan berikut ini langkah-langkah jika lupa password admin SLiMS. 

1. Login CPanel Anda, dan masuk ke menu phpMyAdmin.

phpmyadmin

2. Pilih database SLiMS dan pilih bagian --- "user" --- "ubah"

ubah password slims php

3. Kemudian ubah pada kolom "passwd" menjadi "MD5" --- kemudian ketikan password untuk reset password, disini saya menggunakan 1234. Jika sudah klik "Kirim/GO"

reset password slims MD5

4. Bila sudah, lanjut login ke SLiMS dengan password yang telah dibuat melalui phpMyAdmin tadi. Secara otomatis Anda akan dimnta membuat kata sandi baru, ketik dan "Perbaharui"

perbaharui kata sandi slims

5. Selesai

Lihat videonya berikut ini:



Bagaimana cukup mudah bukan untuk mengganti kata sandi yang lupa pada akun admin SLiMS?

Baca juga artikel: SLIMS Aplikasi Perpustakaan Sekolah Gratis dan Canggih


Bila ada yang kurang jelas bisa disampaikan di kotak komentar.

Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Nir Singgih
Nir Singgih Seorang operator sekolah yang ingin berpartisipasi memajukan pendidikan dengan membantu Bapak/Ibu Guru membuat administrasi dan menyajikan data valid.

Posting Komentar